Lomba Robot di Yogyakarta – Anak Didik Robota Merebut 2 Gelar Juara

Lomba Robot di Yogyakarta

Pada hari Minggu, tanggal 11 Maret 2018 telah terselenggara salah satu event robotik di Yogyakarta. Lomba tersebut diadakan oleh Technocorner 2018 hasil besutan Keluarga Teknik Elektro dan Teknologi Informasi Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta dengan tajuk “Rescue Robot“. Lomba Robot di Yogyakarta yang mengedepankan teknik dalam membuat robot yang kedepannya diharapkan mampu menjadi inovasi di dalam ilmu robotika khususnya Robot Rescue. Robot yang dilombakan diikuti oleh berbagai macam sekolah dan umum ini sangat sayang untuk dilewatkan, begitu pula untuk anak didik Robota Robotics School.

Robot yang digunakan dalam lomba tersebut diprogram menggunakan Bahasa C dan digunakan untuk mengikuti alur track yang disediakan juri dan mensimulasi evakuasi korban diatas track menuju tempat aman. Lomba yang cukup menantang karena selain memerlukan kemampuan pemrograman juga memerlukan strategi dikarenakan track yang disediakan mempunyai obstacle atau hambatan yang harus dilalui.

Anak didik Robota yang diwakilli oleh Desy Puspita Khoirunisa, Ahmad Rafli Hidayat, Dzakiyya Salsabila Afifi, Rafi Firmansyah yang merupakan siswa-siswi dari Madrasah Tsanawiyah Negeri Miri / MTsN 7 Sragen Menyabet 2 gelar sekaligus sebagai JUARA  2 dan JUARA BEST ALGORITMA. Ahmad Rizky Zaidan, Amadeo Ahnaf, Muhammad Abdurrachman Rizqy, Muhammad Nursyahid Al Faizi yang merupakan siswa-siswi Madarasah Aliyah Negeri 1 sebagai JUARA 3.

Kami segenap tim Robota mengucapakan selamat atas prestasi Lomba Robot ini kepada Desy Puspita Khoirunisa, Ahmad Rafli Hidayat, Dzakiyya Salsabila Afifi, Rafi Firmansyah dan Ahmad Rizky Zaidan, Amadeo Ahnaf, Muhammad Abdurrachman Rizqy, Muhammad Nursyahid Al Faizi yang mampu mengalahkan para pesaingnya yang kebanyakan dari kelas umum. Meskipun belum bisa mengalahkan juara 1 dari Universitas Atma Jaya dalam lomba robot di Yogyakarta Technocorner 2018 namun prestasi ini cukup membanggakan mengingat kedua tim masih berada pada Sekolah Menengah Tingkat Pertama.

Berkat bimbingan dari Robota yang diperoleh selama kegiatan Ekstrakurikuler robotik di sekolahnya masing-masing dan berkat keinginan kuat dari siswa maupun dukungan dari pihak sekolah, akhirnya perjuangan untuk menjadi Juara Lomba Robot ini tidak sia-sia.

News & Events Terbaru

Home | Tentang Kami | Kursus & Pelatihan | Tanya Jawab | Toko Robot | MAP
Copyright © 2017 ROBOTA. All Rights Reserved. Waralaba | Franchise | Kemitraan | Peluang Usaha