Workshop Robotik dan Mikrokontroler | ROBOTA memberikan ruang kepada anda baik sebagai Guru/pendidik, Dosen, Mahasiswa, Pelajar atau bahkan Pemerintah untuk belajar robotik secara mendalam dengan cara melalui Workshop Robotik dan Mikrokontroler. Kami saat ini sudah bekerjasama dengan banyak sekolah dan dinas pemerintah dalam hal pengadaan pengenalan Robotik dan Mikrokontroler. Anda bisa lihat dihalaman Client List kami, lembaga atau sekolah yang sudah bekerjasama dengan kami baik itu dalam pengadaan alat robotik dan mikrokontroler maupun dalam kegiatan Ekstrakurikuler Robotik disekolahnya.
Dan jika anda sebagai pihak sekolah ingin mengikuti perlombaan robotik baik itu ditingkat nasional maupun internasional maka kami memberikan ruang kepada anda untuk diadakan pelatihan Robotik dan Mikrokontroler guna mendidikan siswa anda untuk mahir dalam memecahkan tantangan yang dikeluarkan dalam lomba robot yang dimaksud. Dalam pelatihan tersebut peserta akan mendapatkan materi berupa teori dasar tentang berbagai macam alat robotik, perakitan robot, pengaturan/setting robot, hingga simulasi lomba sesuai dengan rule dan track (arena) kompetisi . Selain itu peserta juga akan mendapatkan tips dan trik dalam kompetisi sehingga mendapatkan gambaran mengenai kompetisi robot.
Pihak sekolah bisa mengirimkan perwakilan dengan maksimal 1 orang guru dan 2 orang siswa perwakilan untuk tiap sekolah. Dengan mengikuti pelatihan ini, sekolah mempunyai bekal yang cukup apabila untuk mengikuti kompetisi dapat bersaing untuk meraih juara. Apabila prestasi terbaik berhasil diraih tentunya akan semakin meningkatkan nama baik sekolah di mata masyarakat umum.
Nah, jangan sungkan untuk menghubungi kami Sekolah Robot | Kursus Robotik Robota untuk bertanya mengenai apapun tentang Robotika dan Mikrokontroler, pelatihan, pembiayaan dan seterusnya. Dengan melihat kontak pada halaman berikut ini. Atau anda bisa menghubungi Bapak Ananta Dwi Rajasa untuk bertanya baik itu via WA atau telepon dinomor 08562826541. Anda juga bisa bertanya mengenai jadwal pelatihan, waktu dan jumlah peserta yang akan mengikuti Workshop Robotik dan Mikrokontroler. Tentu dengan bertanya langsung anda akan bisa mendapatkan jawaban yang tepat untuk mengambil keputusan. Ayo bersama kami memajukan Robotik dan Mikrokontroler di Indonesia dan terutama di lingkungan sekolah atau instansi anda.