Siswa Robota Juarai Lomba Robot Skala Nasional, berkat bimbingan yang intensif baik itu selama kegiatan ekstrakurikuler maupun menjelang acara. Siswa Robota kembali mencatat Juara Lomba Robot Skala Nasional di Kota Kediri, dalam acara National Robotic Competition 2016 yang diselenggarakan pada tanggal 8-9 Oktober 2016. Tidak tanggung-tanggung siswa Robota nyaris menyabet semua kategori lomba robot.
SMP Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen dan MI Muhammadiyah Kartasura merupakan sekolah yang sudah bekerjasama dengan Robota. Siswa Robota Juarai Lomba Robot Skala Nasional dari beberapa kategori antara lain: Juara 1 kategori Maze Solving (Umaimah Syahdina Ahnaf, Amelia Risanti Hafsha), Juara 3 kategori Maze Solving (Dega Rofiyantama, Afif Al Khottob), Juara 4 kategori Maze Solving (Ikwan Alidae, Raihan Haris Wiratama) dan Juara 4 kategori Transporter (Muh. Qodar Anshari, Rafif Qusayyi Daffa)
Untuk siswa yang berasal dari MI Muhammadiyah Kartasura mendapat Juara harapan 3 (Raihan Ade Al Fattah, Raffi Agung Wahyu Jati)
Tak mengherankan jika siswa-siswi kami mendapatkan kejuaran ditingkat Nasional ini. Ini terkajadi karena kerja keras dan bimbingan yang optimal dari tim Robota jauh-jauh hari selama menjadi kegiatan Ekstrakurikuler dan lebih-lebih sebelum menjelang pelaksanaan lomba robot tersebut tim Robota mendidik kembali para peserta secara intensif di Robota Center.
“Berkat usaha tersebut kami berhasil meraih juara seperti harapan kami sebelum mengikuti lomba robot tersebut”. Ujar salah satu peserta yang mengikuti lomba tersebut. Disisi lain Kami sangat yakin bahwa setiap binaan kami bisa mendapatkan hasil tersebut, dikarenakan setiap peserta didik kami diberikan trik khusus untuk memenangkan perlombaan”. Ujar Ananta Owner Robota.
Kamipun membuka peluang atau kesempatan kepada sekolah-sekolah baik itu sekolah tingkat TK sampai dengan SMA/SMK untuk bersama-sama kami meraih kesempatan yang sama untuk berlaga di kancah Nasional bahkan Internasional dalam hal kegiatan Lomba Robot agar bisa seperti Siswa Robota Juarai Lomba Robot Skala Nasional ini. Bagaimanapun jika siswa-siswi anda menjuarai Lomba Robot maka dengan otomatis nama sekolah anda akan ikut serta. Untuk itu Silahkan anda menghubungi Ananta Dwi Rajasa dengan nomor kontak 08562826541 untuk informasi lebih lanjut. Anda bisa melihat beberapa prestasi siswa-siswi kami dalam mengikuti Kejuaran Lomba Robot tingkat Nasional maupun internasional